Senin, 10 September 2012

Perkembangan MP3


A.       SEJARAH PERKEMBANGAN MP3
Awal revolusi audio digital dimulai sekitar tahun 1987, ketika Institut Fraunhofer di Jerman mulai mengembangkan suatu teknologi audio yang pada suatu saat nanti mungkin akan membuat CD Audio menjadi kuno sama seperti pita 8 track. Teknologi yang masih dalam pengembangan tersebut diberi nama MPEG Audio Layer 3 alias MP3, yang mampu mengubah file audio digital menjadi 1/10 ukuran dari ukuran file digital awalnya. Teknologi yang dikembangkan tersebut merupakan teknologi kompresi terhadap file audio digital.
MP3 adalah tergolong dari MPEG (Motion Pictures Expert Group) sering digunakan untuk menampilkan video dan audio menggunakan kompresi lossy. Suatu standar yang ditetapkan oleh Industry Standards Organization atau ISO. Perkembangannya dimulai pada tahun 1992 dengan standar MPEG-1. MPEG-1 adalah standar kompresi video dengan bandwidth rendah. Audio bandwidth tinggi dan video standar kompresi MPEG-2 diikuti dan cukup baik untuk digunakan dengan teknologi DVD. MPEG Layer III atau MP3 hanya melibatkan kompresi audio. Dengan kata lain dapat di urutkan sebagai berikut:
MPEG-1 > MPEG-2 > DVD > MP3
Berikut kronologi sejarah MP3 :
·         1987 - Para Institut Fraunhofer di Jerman mulai penelitian kode-bernama EUREKA proyek EU147, Digital Audio Broadcasting (DAB).
·         Januari 1988 - Moving Picture Expert Group atau MPEG didirikan sebagai sebuah subkomite dari Organisasi Standar Internasional / International Electrotechnical Commission atau ISO / IEC.
·         April 1989 - Fraunhofer menerima paten Jerman untuk MP3.
·         1992 - Fraunhofer dan audio algoritma coding Dieter Seitzer diintegrasikan ke MPEG-1.
·         1993 - MPEG-1 standar yang diterbitkan.
·         1994 - MPEG-2 yang dikembangkan dan dipublikasikan setahun kemudian.
·         November 26, 1996 - Amerika Serikat paten dikeluarkan untuk MP3.
·         September 1998 - Fraunhofer mulai menegakkan hak paten mereka. Semua pengembang encoders MP3 atau ripper dan Decoder / pemain sekarang harus membayar biaya lisensi untuk Fraunhofer.
·         Februari 1999 - Sebuah perusahaan rekaman bernama SubPop adalah yang pertama untuk mendistribusikan trek musik dalam format MP3.
·         1999 - MP3 player portabel muncul.

B.        PENEMU MP3
Seseorang yang merupakan legenda disebabkan oleh penemuan fundamentalnya dibidang audio digital. Ia adalah Dr. Karlheinz Brandenburg sang penemu MP3. Karya temuannya dipergunakan oleh hampir semua orang di bumi. Dr. Karlheinz Brandenburg mengembangkan penemuannya di Institut Fraunhofer Jerman.
MP3 merupakan salah satu format file audio digital yang awalnya tersedia untuk PC (Personal Computer). Namun pada perkembangannya  MP3 mulai memasuki dunia yang lebih luas, tidak terbatas hanya pada PC tetapi juga perangkat pemutar audio digital layaknya CD Player sehingga dapat digunakan meskipun tanpa PC. MP3 adalah singkatan dari MPEG Audio Layer 3, sebuah teknologi kompresi untuk file audio digital sehingga diperoleh ukuran file yang lebih kecil dibandingkan dengan format audio digital sebelumnya.
Awalnya, MP3 adalah track audio (Audio Layer) Video MPEG. MPEG sendiri merupakan singkatan dari Moving Picture Expert Group.Sebelum munculnya MP3, telah ada format file audio digital yang menggunakan teknologi kompresi, antara lain : AAC Dolby, WMA (Windows Media Audio), Real Audio, VQF.

C.        KOMPRESI MP3
Bicara soal MP3 tidak lepas dari format file MPEG (Motion Pictures Expert Group). MPEG (biasanya dilafalkan sebagai eM-PEG). Sebagai format standar dalam penyimpanan dan pendistribusian data multimedia terkompresi  data berupa rekaman audio maupun video akan berukuran sangat besar  dan dengan demikian akan sangat menyita spasi di media penyimpanan.
Teknik kompresi semacam MPEG dapat membantu mereduksi ukuran file multimedia tanpa menghilangkan informasi yang tersimpan didalamnya. Salah satu aplikasi MPEG yang paling populer adalah format VCD (Video Compact Disc). Secara teknis, algoritma MP3 memang masih terus dikembangkan dengan sasaran untuk memperoleh rasio kompresi yang lebih tinggi dengan kualitas suara yang lebih jernih. Namun demikian, masih diperlukan waktu yang lumayan lama untuk menyempurnakan format file MP3 yang kita kenal sekarang. Belum lagi faktor popularitas format MP3 yang terlanjur familiar bagi para user PC, sehingga format-format lain yang belakangan dikembangkan, seperti VQF atau MP4 tidak begitu memperoleh sambutan dari pasar. Bukan rahasia lagi kalau berkembangnya format ini menyebabkan para pelaku industri rekaman mencak-mencak.
Hasil karya mereka yang berupa rekaman lagu dapat dengan mudah dikopi dan disebarluaskan, baik lewat internet maupun lewat CD bajakan. Akibatnya industri harus menanggung kerugian yang tidak sedikit.Ini diperparah lagi dengan munculnya layanan sharing file MP3 via jaringan peer to peer di internet. Layanan ini semula dipelopori oleh Napster. Memanfaatkan layanan ini, pengguna internet dapat melakukan pertukaran file MP3 dengan user lain yang terhubung dalam jaringan internet. Penyedia layanan menyediakan sebuah software yang berfungsi sebagai  'mesin pencari' untuk menemukan file MP3 yang sesuai dengan kriteria yang dibutuhkan. File-file tersebut merupakan file yang sengaja disediakan oleh pengguna lain dari layanan yang sama. Jadi, layanan ini sama sekali tidak menyediakan file MP3, melainkan sebatas memfasilitasi pertukaran file antar penggunanya saja.

D.       BENTUK-BENTUK MP3 PLAYER
Berikut ini bentuk-bentuk MP3 :     
1.         Ballpoint MP3 Player 
Pernahkah anda memiliki pulpen, mp3 player dan penyimpan data sekaligus? Mungkin belum pernah. Itulah sebabnya produk ini dikeluarkan. Didesain khusus sehingga dalam waktu pengisian baterai selama 7 jam, anda sudah dapat mendengarkan musik sambil menulis.

2.          Bousuishiyou "Waterproof" MP3 Player
Adakah terpikir oleh anda untuk berenang/menyelam sambil menikmati musik kesukaan anda?, sekarang bukan lagi impian, sebab mp3 player yang satu ini merupakan yang pertama di kelas mp3 player waterproof hingga kedalaman 50 M. 

3.         Toshiba Parachan MP3 Player
 Sebuah penemuan yang aneh, itulah yang pertama kali terpikir oleh orang ketika melihat produk ini. MP3 player keluaran Toshiba ini berbentuk seperti ikan paus dan tidak memiliki sesuatu apapun yang lebih. 

4.          Fruits MP3
Ini hanyalah sebuah mp3 player yang berbentuk lucu dan dapat mengeluarkan aroma buah-buahan, sehingga selagi mendengarkan musik, anda dapat menikmati nikmatnya buah meski sebatas baunya saja. 

5.          Solid Alliance iCool
Pernahkah anda berpikir untuk tidak membuang kaleng bekas permen anda? mungkin tidak, tapi setelah melihat produk home made ini mungkin anda cukup tergiur untuk membuat satu. Dilengkapi dengan pemutar radio, serta FM radio, MP3 player ini merupakan salah satu yang paling lengkap. 

6.          Wallet MP3 
Kemajuan teknologi tidak lagi dapat dipungkiri, MP3 player semakin tipis dari hari ke hari, berikut ini merupakan salah satu contohnya. Dengan tebal hanya 0.091-inches and berat hanya 0.035-pounds, MP3 player ini dapat menyimpan data hingga 4GB dan dapat memutar musik hingga 5 jam.

7.         Bratz Plugged In Liptunes MP3 Player
Jangan tertipu dengan gambarnya, karena mp3 ini tidak memiliki fitur lipstick, alias tidak ada lipsticknya. Yang special dari MP3 player ini adalah teknik promosi dan konsep yang mantap.

E.        KELEBIHAN MP3
Fraunhofer Gesellschaft mengatakan tentang MP3:  "Tanpa pengurangan data, sinyal audio digital biasanya terdiri dari 16 sampel bit direkam pada sampling rate lebih dari dua kali bandwidth audio yang sebenarnya (misalnya 44,1 kHz untuk Compact Disc) Jadi Anda berakhir dengan lebih. dari 1,400 Mbit untuk mewakili hanya satu detik musik stereo kualitas CD Dengan menggunakan pengkodean MPEG audio, Anda mungkin menyusut data suara asli dari CD dengan faktor dari 12, tanpa kehilangan kualitas suara."


DAFTAR PUSTAKA
·           IMAMBLOGGER. 2012.  Sejarah Perkembangan MP3.
 http://www.teknologisederhana.com/2012/01/sejarah-perkembangan-mp3.html. 7 Oktober 2012
·           Ardiat, Badai. 2012. Awal Mula MP3.
 http://badaiardiat.blogspot.com/2009/07/awal-mula-mp3.html. 7 Oktober 2012
·           http://www.markasberita.com/2012/08/markasberita-unik-mp3-player-multi.html

1 komentar:

Komentar dan saran Anda sangat berarti.. :)